Jumat, 30 Juli 2010

Tahu Fantasi Sakura


Snack olahan berbahan tahu, murah, gampang dan gurih tentunya. Snack ini bisa dijadikan kudapan atau dijadikan lauk pauk juga enak banget. Resep hasil dr fantasi mbokne Maiza...yg pasti ini gampang dan gak ribet.

Bahan & Cara Masak

4 buah tahu ukuran sedang, haluskan dan sisihkan ( klo dikampungku per @ 500 rupiah )
Sayur mayur seadanya dikulkas ( wortel, buncis, bayam..suka2 saja..jgn lupa diiris tipis )
2 buah telur kocok lepas
Sosis iris tipis bulat ( boleh diganti dengan kornet, daging giling, daging asap )

Campur jadi satu tahu halus, sayur mayur dan telur, tambahankan merica bubuk, garam, gula. jang lupa diicip. Kalau aku suka rasa yg kuat ( asin, pedas, dan manisnya harus tegas ).
Masukkan ke cetakan sakura, yg sebelumnya sudah dioles dengan minyak goreng. Letakkan irisan sosis ditengahnya. Kukus kurleb 15 menit. Lepaskan dr cetakannya, goreng dengan kocokan telur

Bolu Kukus Ketan Hitam


Terprovokasi untuk nyoba resep ini setelah beberapa kali membaca testimoni dr para baker senior maupun penikmat kue ini. Susah payah nemukan item tepung ketan hitam, yang saya tahu hanya ada di Surabaya. Uji cba pertama langsung berhasil, kue ini emang enak, mantap, gurih dan khas ketan hitamnya nyolok banget, krenyes-krenyes. Resep diambil dari blogwalking dan kayaknya ini disadur dari resepnya NCC.

Bikin kue ini dah beberapa kali dan alhamdulillah responya bagus banget. Beberapa kali dan ada order ini.


BOLU KUKUS KETAN HITAM

Bahan:

350 gr tepung ketan hitam

5 butir telur ( ukuran besar, klo dapat yg kecil pke 6 butir )

300 gr gula pasir ( aku cukup 250 gram )

150 ml minyak goreng

200 ml KARA

1/2 st TBM

Cara:

-telur, gula dan TBM dikocok sampe mengembang/putih

-masukan ke adonan: tepung ketan, minyak goreng, dan

Kara, kemudian kocok lagi sampai betul2 rata.

- tuang ke loyang yang telah dioles minyak atau margarin , alasi lagi dengan kertas roti umtuk bagian bawahnya.

-Kukus kurleb 30 menit atau sampe matang

-Dasar2 cake kukus, diantaranya, air kukusan harus bener2 panas, dengan api yg stabil, jgn lupa tutup kukusan dialasi dengan serbet yg bisa menyerap uap ( percuma klo serbetnya gak kuat nampung uap, akhirnya tetep aja ada yg netes )

Puding LapisTape Ketan Hijau



Hasil dari blogwalking, nemu resep yg suueger...dan yg pasti gampang bikinnya. Setelah email-emailan dengan yg punya resep mbak hanna, akhirnya jadi deh puding ini. Tape ketannya beli jadi di SPM.

Monggo resepnya...

Puding lapis tape ketan hijau

Hanna @ Keluarga Cinta

Bahan :

2 bungkus agar agar putih

250 gr gula pasir (atau sesuai selera)

300 ml santan kental (aku pakai Kara)

1200 ml air

5 sendok makan pasta pandan

1 cup (250gr) tape ketan hijau tiriskan airnya, bagi 2, satu untuk dasar, satu untuk hiasan

½ sdt garam ( gak pke kelupaan )

Cara membuat :

- Campur agar agar dengan air,santan dan gula pasir, masak dengan api kecil dan terus diaduk sampai mendidih.

- Ambil 5 sdm agar agar, campurkan dengan 1 bagian tape ketan, taruh di dasar cetakan, tunggu sampai agak beku

- Bagi sisa agar agar menjadi 2 bagian.

- Beri 5 sdm pasta pandan pada 1 bagian

- Setelah pudding hangat, tuangkan pelan pelan agar agar warna hijau dan putih secara berselang seling sampai habis (tunggu sampai lapisan sebelumnya agak beku)

- Hias atasnya dengan sisa tape ketan (tanpa campuran agar agar) dan potongan daun pandan ( aku gak pke daun pandan )

Untuk 15 cup ukuran sedang

Bolu Kukus Semangka


Kepincut sama loyang segitiga, yg tenyata suseh nemu makanan yg harus dicetak di loyang ini. Puding dan puding lagi, nah akhirnya nemu resep bolu ini. Gampang bikinnya, gak repot dan bahannya mudah didapatkan..dapat resep dari www.dapuramatir.blogspot.com

yuk mari disimak..
Berhubung di kala itu saya blm punya oven, makanya resep ini aku kukus.
Ini resep yg ada disini, plek keteplek ambil dr blognya mbak Shinta...yang aku kasih warna merah berarti versi saya.

CAKE SEMANGKA RASA JERUK
Resep dasar : Mbak Fatmah
Modified : Shinta

Bahan :
120 gram Margarine
100 gram gula pasir
2 bungkus Nutrisari Florida Orange
200 gram tepung terigu
2 butir telur
1/2 sdt essence lemon ( tidak pke, gak punya )
1/2 sdt baking powder
150 ml air
1 sdt poppy seed ( aku pke meses )
Pewarna makanan : merah, kuning & hijau

Cara :
Panaskan oven 170 derajat celcius. Oles loyang segitiga dengan margarine, alasi kertas roti, sisakan di masing pinggirnya sekitar 2 cm untuk memudahkan mengangkat cake matang.( aku : panaskan kukusan )

Kocok margarine, gula dan nutrisari sampai mengembang dan pucat.
Masukkan telur satu persatu sambil dikocok terus hingga rata.
Masukan tepung terigu (yang sudah dicampur baking powder) bergantian dengan air sambil aduk rata.
Bagi adonan menjadi 2 bagian, beri satu bagian warna merah, aduk rata, masukkan poppy seed, aduk sebentar, tuang ke dalam loyang.
Bagi lagi sisa adonan menjadi 2, masing2 diberi warna kuning dan hijau. Tuang adonankuning, ratakan, lalu adonan hijau, ratakan. Panggang kurleb 30 menit.